'Tanya Jawab'

General


Q: Apa itu Link item ?

A: Link item adalah link yang bisa menghubungkan ke page suatu produk / barang yang di inginkan.

Q: Apa itu Final Payment ?

A: Final payment adalah pembayaran akhir atau sisa pelunasan yang harus anda bayarkan sebelum kami mengirim baranga anda.

Q: Apa fungsi Undervalue ?

A: Undervalue berfungsi untuk mengurangi besarnya nilai pajak di bea cukai, tetapi tidak menjamin tidak akan terkena pajak.

Q: Apa fungsi Mark as gift ?

A: Mark as gift berfungsi untuk menandai paket anda sebagai hadiah selain itu bisa juga untuk mengurangi besarnya nilai pajak.

Q: Apa itu Tracking number ?

A: Tracking number adalah nomor pelacakan / resi pengiriman yang berfungsi untuk melacakan keberadaan barang anda melalui situs pengiriman.

Q: Apa itu Bidding ?

A: Bidding adalah proses tawar menawar dalam pelelangan di Web lelang seperti Yahoo jepang, ebay dll.

Q: Apa itu Forward Purchasing ?

A: Forward purchasing adalah proses penerusan orderan anda kepada bagian purchasing kami untuk mengorderkannya kepada seller.

Q: Apa itu Made an Order ?

A: Made an Order adalah proses setelah di lakukannya order dan menunggu hingga barang sampai ke agen kami.

Q: Apa itu Total Estimasi ?

A: Total Estimasi adalah total harga yang hanya berupa perkiraan sementara karena kami belum bisa memastikan total harga fixnya

Q: Apa itu Order Direct ?

A: Order direct adalah order barang yang dikirim langsung dari seller ke alamat anda tanpa melalui agen kami terlebih dahulu.


Sebelum Order


Q: Bagaimana cara menggunakan Jasa SuToCorp?

A: Anda cukup mengirimkan email order anda ke email official kami( Alamat surel ini dilindungi dari robot spam. Anda perlu mengaktifkan JavaScript untuk melihatnya ).

Q: Apa saja yang harus saya tulis di email order tersebut?

A: Anda cukup mencantumkan nama lengkap anda,link barang yang ingin anda beli,dan pertanyaan yang ingin anda tanyakan.

Q: Berapa lama email saya akan dibalas?

A: Biasanya email anda akan kami balas paling lambat dalam 1x24 jam.

Q: Karena saya kurang paham bahasa Jepang, Apakah SuToCorp bisa membantu saya menjelaskan kondisi barang pada website Jepang?

A: Ya, Kami bisa membantu anda mengecek kondisi barang dari item descriptionnya atau menanyakannya pada seller.

Q: Bagaimana saya bisa mengetahui harga barang berikut ongkos kirimnya ke alamat saya?

A: Kami bisa menghitungkan perkiraan harga sementaranya untuk anda, Atau anda bisa menghitungnya sendiri dengan menggunakan calculator kami.

Q: Apakah barang saya langsung dikirim ke alamat saya atau lewat kantor SuToCorp di Jakarta terlebih dahulu?

A: Barang akan kami kirim langsung ke alamat anda dari agen kami.

Q: Berapa lama biasanya barang akan sampai di alamat saya?

A: Biasanya proses pengiriman akan memakan waktu kurang lebih 7-10 hari kerja (tergantung lamanya pemeriksaan bea cukai).

Q: Apakah biaya yang harus saya bayarkan sudah termasuk pajak bea cukai?

A: Service kami untuk sementara ini masih diluar kepengurusan bea dan cukai.

Q: Bagaimana sistem pembayarannya apabila saya jadi order?

A: Anda cukup mengirimkan deposit sebesar 50% dari total harga sementara dan sisanya akan kami request pada saat final payment.

Q: Setelah saya mentransfer deposit, bagaimana saya bisa mengetahui kelanjutan tentang order saya?

A: Anda cukup mengkonfirmasikan deposit anda via email dan kami akan mengupdate status order anda.


Sedang Order


Q: Apakah barang saya sudah sampai di agen anda?

A: Biasanya kami akan mengupdatenya pada anda setelah kami menerima barang anda.

Q: Mengapa sudah lama sejak saya kirim deposit tapi saya belum mendapatkan update tentang barang saya?

A: Anda bisa mengirimkan claim anda via email supaya staff kami bisa mentracking status order anda.

Q: Berapa lama biasanya proses pengiriman barang dari seller ke agen SuToCorp?

A: Biasanya barang akan sampai di agen kami dalam 3-5 hari kerja setelah seller mengirimkannya (tergantung cepat atau lambatnya respon dari seller).

Q: Apakah saya bisa menambahkan barang lain supaya bisa dikirim bersamaan dengan barang saya sebelumnya?

A: Ya, Anda bisa menambahkan barang anda selama kami masih belum mengirimkan final payment anda.

Q: Bagaimana jika saya ingin menambahkan order saya dengan barang lain?

A: Anda cukup mengirimkan link barang tambahan anda via email ke email official kami ( Alamat surel ini dilindungi dari robot spam. Anda perlu mengaktifkan JavaScript untuk melihatnya )

Q: Bagaimana perbandingan ongkos kirimnya kalau saya order sedikit barang dan kalau saya order banyak barang?

A: Biasanya semakin berat paket anda, Maka akumulasi ongkos kirimnya bisa lebih murah.

Q: Kapan saya bisa mendapatkan detail final paymentnya?

A: Setelah barang anda sampai di agen kami dan setelah kami selesai merepackingnya.

Q: Setelah melunasi final payment, Kapan barang saya akan dikirimkan?

A: Setelah anda melunasi final payment anda, Kami akan mengirimkan barang anda dalam 1-2 hari kerja.

Q: Apakah saya bisa merequest undervalue untuk memperkecil bea masuk?

A: Ya kami bisa memberikan undervalue dan mark as gift pada dokumen pengiriman anda.

Q: Bagaimana saya bisa mengetahui kalau barang saya sudah dikirim?

A: Kami akan memberitahu tracking number anda setelah kami mengirimkan barang anda.

 

Setelah Order


Q: Kenapa barang saya masih belum sampai juga?

A: Anda bisa mencoba melacaknya dengan menggunakan tracking number anda.

Q: Kenapa tracking number saya tidak bisa dilacak?

A: Anda cukup mengirimkan claim anda via email dan kami akan melakukan pengecekan ulang dengan tracking number anda.

Q: Saya sudah melacaknya dan barang saya sudah di bea cukai lebih dari 5 hari, Bagaimana langkah selanjutnya?

A: Anda bisa mendatangi Kantor Pos terdekat untuk menanyakan status pengiriman barang anda dengan membawa tracking number anda.

Q: Saya sudah ke Kantor Pos dan mereka mengatakan saya harus membawa bukti pembayarannya, Bagaimana langkah selanjutnya?

A: Anda bisa merequest invoice pada kami dan kami akan mengirimkan invoicenya via email.

Q: Mengapa barang saya masih terkena pajak sementara saya sudah meminta untuk di undervalue?

A: Dikarenakan terkadang pihak bea dan cukai suka menentukan harga sendiri, Jadi kami tidak menjamin bahwa barang anda akan 100% bebas pajak.

Q: Paket saya sudah sampai di alamat saya tetapi barangnya rusak, Apakah SuToCorp bertanggung jawab tentang hal ini?

A: Sesuai dengan Terms of Service kami, Kami tidak bisa menjamin kondisi barang dari seller (terutama elektronik).

Q: Apakah SuToCorp tidak memeriksa kondisinya setelah barangnya sampai di agen?

A: Dikarenakan banyak jenis barang yang masuk ke agen kami, Sehingga staff agen kami kurang begitu paham tentang detail per-barang.

Q: Barang yang saya terima tidak sama dengan apa yang saya order, Bagaimana langkah selanjutnya?

A: Anda bisa mengirimkan claim anda via email dan kami akan membantu memproses claim anda ke seller.

Q: Apakah saya akan terkena biaya lagi kalau saya menukar barang yang salah kirim?

A: Mengenai ada atau tidaknya biaya tambahan untuk penukaran barang, Akan kami konfirmasikan selanjutnya via email.

Q: Apakah saya bisa mendapatkan fee lebih murah untuk order selanjutnya?

A: Anda bisa mengikuti program membership kami untuk mendapatkan beberapa keuntungan.


 

Thanks For

WhatsApp Chat